Karimun, Lendoot.com – Kapolres Karimun meninjau langsung proses pengamanan Pemungutan Suara Ulang (PSU) yang digelar di Kabupaten Karimun, Sabtu (27/4/2019).
Untuk di Kabupaten Karimun diketahui ada sebanyak 6 Tempat Pemungutan Suara Ulang (PSU) yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karimun.
Keenam TPS tersebut 5 diantaranya ada di Pulau Karimun besar dan 1 TPS di Kecamatan Moro.
Terlihat Hengky bersama Ka SPN Tanjungbatu Polda Kepri memantau jalannya PSU. Memperhatikan dalam segi keamanan dan kenyamanan masyarakat yang hadir.
Kapolres Karimun, AKBP Hengky Pramudya mengatakan untuk proses pelaksanaan PSU masih berjalan dengan lancar. Seperti di TPS 005 Sei Lakam Timur, sebanyak 268 DPT melakukan pencoblosan ulang.
“Sejauh ini masih aman dan proses pemungutan suara ulang berjalan dengan lancar,” kata AKBP Hengky, Pramudya, Sabtu (27/4/2019).
Ditanya terkait sistem pengaman yang diterapkan, Hengky mengatakan pihaknya menerapkan pola 212.
“Pola pengamanan kita 212, dimana dua anggota di satu TPS dua Linmas, kemudian juga ditambah satu orang perwira setiap TPS,” ucapnya. (iant)