Kapolres Karimun Pimpin Kenaikan Pangkat 41 Personelnya

Sebanyakj 41 Personel Polres Karimun yang mendapatkan kenaikan pangkat di Maporles Karimun, pagi tadi. (ft msaimi)

Karimun, Lendoot.com – Sebanyak 41 personel Polres Karimun mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dalam upacara yang dilaksanakan di Lapangan Bhayangkara Polres Karimun, Senin (1/7/2024).

Kenaikan pangkat ini berdasarkan Surat Telegram Kapolda Kepri Nomor: STR KNP periode 1 Juli 2024 Nomor: STR/330//VI/KEP./2024 tanggal 21 Juni 2024.

Upacara dipimpin oleh Kapolres Karimun AKBP Fadli Agus, S.I.K., M.H., dan dihadiri oleh seluruh personel Polres Karimun serta pejabat utama.

Personel yang naik pangkat:

IPTU ke AKP: 1 orang

IPDA ke IPTU: 1 orang

AIPDA ke AIPTU: 2 orang

BRIPKA ke AIPDA: 1 orang

BRIGPOL ke BRIPKA: 7 orang

BRIPTU ke BRIGPOL: 26 orang

BRIPDA ke BRIPTU: 3 orang

Kapolres Karimun dalam sambutannya menyampaikan kenaikan pangkat ini merupakan penghargaan atas dedikasi dan loyalitas personel dalam melaksanakan tugas.

Kenaikan pangkat ini juga membawa tanggung jawab yang lebih besar. Personel yang naik pangkat harus menjadi contoh bagi personel lainnya.

Polres Karimun harus dapat dipercaya sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat yang humanis.

Upacara diakhiri dengan pemberian ucapan selamat kepada personel yang naik pangkat oleh Kapolres dan seluruh peserta upacara. Penyiraman air bunga kepada personel yang naik pangkat.

Kenaikan pangkat ini diharapkan dapat meningkatkan motivasi dan kinerja personel Polres Karimun dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. (*/msa)