Pertama di Kepri, BNI Karimun Gandeng SB Terra Joan Layani Jasa Perbankan Terapung

Karimun, Lendoot.com – Guna mendukung layanan perbankan serta mendukung program otoritas jasa keuangan dalam hal peningkatan literasi dan inklusi keuangan, Bank Negara Indonesia (BNI) cabang Tanjungbalai Karimun meluncurkan penyediaan ATM terapung.

Layanan Agen BNI 46 yang ke-174 terapung ini baru kali pertama ada Kepri. ATM ini ditempatkan di atas kapal penumpang antar pulau.

Launching perdana ATM Bank BNI nontunai ini tidak menggunakan mesin ATM seperti biasa. Melainkan adanya seorang petugas atau crew kapal yang melayani transaksi keuangan melalui mesin merchant.

Peluncuran tersebut dilakukan langsung Kepala Cabang BNI Karimun, Irwansyah, Jumat (1/3/2019) kemarin. Dan saat ini Agen BNI terapung bekerja sama dengan moda transportasi SB Terra Joan Grup.

Kepala Cabang BNI Karimun, Irwansyah menjelaskan, alasan adanya ATM Apung ini karena melihat daya tampung kapal penumpang yang cukup tinggi saat mengangkut masyarakat dari satu pulau ke pulau lain. Salah satu pertimbangan lainnya, Bank BNI ingin melebarkan jangkauan layanan perbankan pada masyarakat di daerah kepulauan.

“Kita melihat letak kondisi grografis Indonesia, terutama di Karimun yang terdiri dari pulau-pulau, yang mana sarana transportasi angkutan laut kapal atau speedboat sangat diperlukan. Oleh karena itu BNI ingin melebarkan jangkauan layanan perbankan ini,” jelasnya.

Irwansyah menambahkan, terpilihnya transportasi SB Terra Joan Grup menjadi mitra karena Terra Joan grop merupakan agen transporatsi laut  yang sedang berkembang dan memilik rute terbanyak antar pulau di Kabupaten Karimun. Yakni; Pelabuhan Sri Gelam (KPK), Pulau Buru, Durai, Sei Guntung dan pulai lainnya.

“Semoga ini dapat mempermudah masyarakat di kepulauan khususnya di Karimun dalam melakukan transaksi perbankan. Masyarakat di sekitar pulau yang disinggahi kapal bisa melakukan transaksi keuangan,” tambahnya. (riandi)