Angkringan Tempat Biasa Terbakar

Karimun, Lendoot.com – Salah satu tongkrongan berbentuk cafe di Karimun “Angkringan Tempat Biasa” ludes terbakar, Kamis (12/12/2019) dinihari sekitar pukul 04.00 WIB.

Angkringan tempat biasa ini terletak di jalan lingkar Teluk Air, RT 01 RW 02, Kecamatan Karimun tepat di sebelah tugu MTQ.

Kapolsek Balai Karimun AKP Budi Hartono mengatakan, terjadinya kebakaran tersebut diperkirakan dari arus pendek.

“Penyebab kebakaran diperkirakan dari arus pendek dari kamar belakang,” kata Budi.

Budi menjelaskan, awalnya salah seorang saksi bernama Jumira sedang tidur di dalam kamar, kemudian ia bangun dikarenakan merasa panas. Setelah itu ia melihat api sudah menyala di pintu kamar.

“Saksi ini bangun karena merasa panas, dan dilihat api sudah sampai pintu kamar. Kemudian ia keluar dan berteriak minta tolong kepada teman kerja lainnya yang berada di luar,” jelasnya.

Budi menambahkan, dikarenakan angin yang cukup kencang api pun semakin menyala dan dengan cepat membakar tempat tersebut hingga tidak ada barang-barang yang bisa diselamatkan.

“Kejadian ini tidak ada korban jiwa maupun luka-luka, namun korban mengalami kerugian mencapai Rp500 Juta,” tambahnya. (riandi)