Kaesang Diteriaki Warga Karimun saat Menuju ke Lokasi Kampanye HMR-Rafiq

Kaesang saat akan berkampanye di kediaman Aunur Rafiq, siang tadi. (ft msaimi)

Karimun, Lendoot.com – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep datang ke Karimun. Kehadiran Kaesang ini menjadi perhatian warga Karimun umumnya, karena jarang tokoh nasional datang ke kabupaten ini.

Kaesang bersama rombongan menumpang kapal Alfa Ocean IX dan merapat di Pelabuhan Internasional Tanjungbalai Karimun, Senin, (7/10/2024) sekira pukul 10.10 WIB. Kaesang disambut pencak silat dan pemasangan tanjak sebagai simbol dari tradisi masyarakat Melayu ketika menyambut tamu.

Kaesang didampingi Muhammad Rudi. Keduanya disambut Aunur Rafiq beserta tim pemenangannya di pelantar pelabuhan. Kaesang mengunjungi Karimun untuk berkampanye akbar untuk Paslon Rudi-Rafiq di Pilkada Kepri 2024.

Kaesang Pangarep juga disambut kesenian tradisional reog dan barongsai serta tarian adat dari beberapa paguyuban di daerah ini.

Sepanjang jalan dari pelabuhan menuju ke lokasi kampanye di kediaman Aunur Rafiq di Kompleks Telaga Mas, Kelurahan Seilakam Barat, Kaesang juga menyambut teriakan warga dengan senyuman khas dan lambaian tangannya.

Kedatangan Putra Bungsu Presiden Joko Widodo ke Karimun adalah agenda menghadiri kampanye di Kabupaten Karimun, untuk Pasangan Calon Gubernur Kepri dan Wakil Gubernur Kepri Muhammad Rudi-Aunur Rafiq, (msa)