Jadwal Pemadaman di Karimun Lengkap, Berlaku Jumat, 15 September 2023

“Kami mohon maaf dan pengertian seluruh pelanggan yang terdampak akibat pemadaman bergilir ini,” kata Manager PLN Natuna, Boni Sofianto, Rabu (17/5/2023). Pemadaman bergilir ini diakibatkan rusaknya dua unit mesin PLTD yang berdaya 1,2 Megawatt (MW). Sementara kebutuhan daya listrik di Natuna mencapai 7,2 MW. Pemadaman bergilir ini sudah terjadi sejak empat hari yang lalu. Boni juga menjelaskan, pihaknya telah mendatangkan dua teknisi Truckindo dari Tanjung Pinang untuk melakukan proses perbaikan. Dibutuhkan waktu sekitar sebulan untuk memperbaiki mesin tersebut.

Karimun, Lendoot.com – Kerusakan pada mesin unit  I di Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Tanjung Sebatak, Kecamatan Tebing, sejak Kamis (14/9/2023), membuat sejumlah kawasan mengalami pemadaman emergency. Rata-rata pemadaman berdurasi antara dua sampai tiga jam.

Ini diungkapkan Manajer PLN ULP Tanjungbalai Karimun, Budimansyah mengatakan, pemadaman emergency tersebut.

“Mesin pada unit 1 di PLTU Tanjung Sebatak dalam proses perbaikan, perbaikan ini membutuhkan waktu selama seminggu,” jelas Budimansyah.

Untuk saat ini, jelasnya, daya listrik yang tersedia hanya mampu sebesar 27.35 Wega Watt (MW), sementara beban puncak (pukul 17.00 – 22.00 WIB) sebesar 31.50 MW.

Jumat (15/9/2023), pemadaman akan tetap terjadi dengan jadwal yang dirilis PLN ULP Tanjungbalai Karimun, berikut ini;

Budimansyah mengatakan jadwal pemadaman tersebut sewaktu-waktu dapat berubah ketika terjadi sesuatu yang tak terduga. Atas pemadaman tersebut pihak PLN ULP Tanjungbalai mengucapkan permohonan maafnya, (*/msa)