Batam, Lendoot.com – Semarak Budaya Melayu yang memenuhi Dataran Engku Putri pada perayaan HUT ke-4 Museum Batam Raja Ali Haji, berlangsung meriah.
Kegiatan yang digelar selama empat hari, sejak 17 hingga 20 Oktober 2024 itu, menampilkan berbagai pertunjukan seni, lomba kreatif, dan bazar kuliner menyuguhkan pengalaman menarik bagi pengunjung.
“Kami sangat senang melihat antusiasme masyarakat yang begitu tinggi,” ujar Kepala Bidang Kebudayaan, Muhammad Zen, mewakili Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam. “Ini menunjukkan bahwa masyarakat Batam sangat peduli dengan pelestarian budaya leluhur.”
Sejumlah pengunjung merasa terpukau menyaksikan sajian Budaya Melayu yang diisi oleh apra pengisi acara. Karya-karya terbaik para peserta juga dapat dinikmati pengunjung museum, tak hanya dengan menyaksikan langsung, tetapi juga bisa melalui akun Instagram Museum Raja Ali Haji.
Puncak acara, pada 19 Oktober ini, juga dimeriahkan dengan pengumuman pemenang lomba online yang meliputi interpretasi Gurindam 12, cipta dan baca puisi, fotografi, serta vlog.
Kepala UPTD Museum Batam Raja Ali Haji, Senny Thirtywani, mengungkapkan rasa terima kasih atas antusiasme masyarakat. “Kami berharap acara ini tidak hanya menghibur, tetapi juga menjadi sarana edukasi bagi masyarakat untuk lebih mengenal sejarah dan budaya Melayu,” ujarnya. (rst)




