Karimun, Lendoot.com – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Karimun terlibat aktif dalam rangka pengamanan libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di wilayah Kabupaten Karimun.
Sejak 22 Desember 2023 sampai 2 Januari 2024 mendatang, Satpol PP membantu tugas utama kepolisian akan melakukan pengamanan obyek-obyek vital dan obyek wisata lainnya.
Berikut titik pengamanan yang dilakukan Satpol PP di sejumlah pos pengamanan dan obyek wisata di Karimun;
Pos pengamanan;
1. Pos Pengamanan Coastal Area
2. Pos Terpadu Pelabuhan Domestik
3. Pos Pelayanan
4. Pos Pengamanan Tempat Wisata Dimualai Tanggal 24, 25, 31 Desember 2023 dan 1 Januari 2024
Pelabuhan;
*Pelabuhan Sri Tg Gelam Kecamatan Karimun
*Pelabuhan Roro Parit Rampak Kecamatan Meral
*Pelabuhan Tanjung Maqom Selat Beliah Kecamatan Kuba
*Pelabuhan Kecamatan Buru
*Pelabuhan Sri Mandah Kecamatan Moro
Obyek wisata pantai;
*Pantai Pelawan Kec. Meral
*Pantai Ketam Kec. Tebing
*Pantai Mukalimus Kec. Kuba
*Pantai Lubuk Kec.Kundur
*Pantai Tg. Ambat Kelurahan Lubuk Puding Kec. Buru
*Pantai Air Dagang Kec. Moro. (*/yud)




