Bekas Pabrik Es di Pantai Pak Imam Karimun Terbakar

Kepulan asap terbakarnya bekas pabrik es di Pantai Pak Imam Baran Timur Meral, pagi tadi. (ft erwin)

 Karimun, Lendoot.com – Sebuah tempat yang diketahui sebagai bekas pabrik es yang berlokasi di Pantai Pak Imam Baran Timur terbakar, Rabu (1/4/2024) pagi menjelang siang tadi.

Video dan foto kebakaran tersebar di sejumlah media sosial. Belum diketahui penyebab kebakaran bekas pabrik es legendaris tersebut.

Pihak kepolisian setempat juga menyatakan masih mendalaminya. “Dugaan penyebab kebakarannya masih kita dalami,” ujar Kapolsek Meral AKP Kumala Enggar Anjarani.

Kejadian tersebut diketahui polisi setelah adanya laporan dari masyarakat. Dengan beberapa personelnya, Kapolsek mendatangi lokasi melakukan pemadamanan.

Ia menyampaikan, bekas pabrik es yang terbakar saat ini digunakan atau dimanfaatkan untuk penyimpanan alat tangkap nelayan.

“Berdasarkan keterangan digunakan untuk penyimpanan perlengkapan-perlengkapan seperti jaring dan sebagainya,” tutur Kumala.

Kebakaran yang membuat heboh masyarakat sekitar terjadi pada, Rabu 1 Mei 2024 sekitar pukul 08.00 WIB.

Sekitar tiga jam api yang menyala berhasil dipadamkan oleh personel BPBD dan Damkar bersama Polsek Meral. Belum diketahui jumlah kerugian dari kebakaran tersebut. (yud)