Karimun Catat 5 Kasus Aktif Covid-19

Secara kumulatif, kasus sembuh COVID-19 di Indonesia menjadi 6.628.793 orang. Sedangkan penambahan pasien terkonfirmasi positif COVID-19 harian juga bertambah sebanyak 786 kasus, dengan jumlah kumulatifnya mencapai 6.804.290 kasus. Pasien meninggal harian bertambah sebanyak 14 kasus dan kumulatifnya 161.715 kasus. Jumlah suspek tercatat ada 1.539 kasus dan spesimen selesai diperiksa sebanyak 18.465 spesimen.

Karimun, Lendoot.com – Kasus positif aktif Covid-19 di Kabupaten Karimun kembali tercatat sebanyak 5 kasus per tanggal 1 Agustus 2022.

Kasus positif aktif tersebut dilaporkan Satgas Covid-19 Kabupaten Karimun Sabtu (30/7/2022) kemarin. Kelima kasus itu tersebar di dua kecamatan yakni, Kecamatan Karimun dan Tebing.

Kepala Dinas Kesehatan Karimun Rachmadi mengatakan, kasus terkonfirmasi Covid-19 di Karimun tersebut sebagian merupakan klaster perjalanan antar daerah.

“Ini sebagian klaster perjalanan, bukan dari luar negeri. Ada 5 kasus saat ini,” kata Rachmadi, Senin (1/8/2022).

Ia mengatakan, kelima pasien positif tersebut saat ini sedang melakukan isolasi mandiri dan dalam pengawasan oleh tenaga kesehatan.

Pihaknya juga telah melakukan traking terhadap kontak erat kelima pasien untuk mencegah terjadinya penyebaran Covid-19.

“Kami sudah antisipasi dengan lakukan traking. Pasien diisolasi mandiri, karena layanan isolasi terpadu masih dinonaktifkan,” katanya.

Rachmadi juga meminta saat ini KKP untuk melakukan pengetatan di Pelabuhan terhadap keluar masuknya penumpang. Sebab, kasus aktif yang ada di Karimun saat ini merupakan klaster perjalanan dalam negeri.

“Pintu-pintu kedatangan di pelabuhan kalau dapat diperketat kembali,” ujar Rachmadi.

(rko)