Tanjungpinang – Komitmen Polri dalam menyukseskan program strategis pemerintah pusat semakin nyata di Ibu Kota Kepulauan Riau. Kapolda Kepri, Irjen Pol Asep Safrudin, S.I.K, M.H., meresmikan Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polri Polresta Tanjungpinang di Jalan Rumah Sakit, Selasa (30/12/2025).
Acara peresmian ini turut dihadiri langsung oleh Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah, yang memberikan apresiasi tinggi atas fasilitas dapur higienis berstandar nasional tersebut.
Dalam sambutannya, Kapolda Kepri berharap Dapur SPPG Polresta Tanjungpinang dapat menjadi rujukan dapur sehat terbaik di Tanjungpinang.
“Ini adalah tindak lanjut komitmen kepolisian dalam menjalankan program Makan Bergizi Gratis (MBG). Saya mengajak seluruh elemen, baik pemerintah daerah maupun TNI, untuk bersinergi mensukseskan pemenuhan gizi masyarakat di Kepulauan Riau,” tegas Irjen Pol Asep Safrudin.
Wali Kota Lis Darmansyah memuji kelengkapan fasilitas SPPG Polri yang dinilainya sangat modern. Salah satu keunggulan utama yang disoroti adalah adanya prosedur pengujian keamanan pangan yang ketat.
“SPPG Polri ini luar biasa karena dilengkapi dengan alat rapid test khusus untuk menguji kandungan makanan sebelum didistribusikan. Ini menjamin bahwa makanan yang sampai ke masyarakat benar-benar aman, higienis, dan sesuai standar nasional,” ujar Lis Darmansyah.
Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Hamam Wahyudi, M.H., menjelaskan bahwa dapur ini merupakan hasil renovasi Wisma Bhayangkari seluas 1.300 meter persegi yang dikerjakan sejak Juli 2025. Pengelolaannya berada di bawah naungan Yayasan Kemala Bhayangkari. (fji)

