Baru Saja Warga di Terminal Bukit Tembak Meral Tes Swab Massal! Siap-siap Giliran Anda

Karimun, Lendoot,com – Penerapan taat protokol kesehatan (Protkes) di Kabupaten Karimun terus dilakukan peninjauan. Dilakukan secara mendadak di tempat-tempat keramaian. Seperti, Jumat, 21 Agustus  2021, tes swab massal dan acak digelar di Terminal Bukit Tembak Meral.

Selain sebelumnya beberapa titik keramaian atau ruang publik, seperti café, restoran, kedai makan dan tempat bersantai menjadi sasaran, kini terminal menjadi sasaran lanjutan.

Sebanyak 36 warga di Terminal Bukit tembak Meral dipaksa tes swab massal oleh petugas.

“Yang petugas tes swab antigen massal di Terminal Bukit Tembak ini sebanyak 36 orang. Semuanya negatif,” ujar Rachmadi, Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19 di sela kegiatan kepada media ini.

Sampai berita ini diturunkan, petugas masih menyisir beberapa tempat keramaian.  Nah, Ada  yang berada di tempat keramaian sebaiknya bersiap-siap.

Sebelumnya, Minggu, 15 Agustus 2021 malam, Bupati Karimun Aunur Rafiq memimpin langsung peninjauan dan pelaksaan rapid tes ditempat di 8 titik keramaian publik tempat hiburan malam (THM) dan café.

Bagi warga yang dites swab antigen hasilnya positif, kata Rachmadi akan dibawa langsung ke  fasilitas karantina Karimun di SMAN 4 Karimun. (msa)